Bersinergi Mewujudkan Indonesia Emas 2045 dengan Komunitas Mengajar di daerah 3T
Sumber : Okezone.com A. Pendahuluan Indonesia Emas 2045 bukan hanya sebuah momentum 100 tahun kemerdekaan Indonesia, namun juga terdapat harapan yang sekaligus menjadi tantangan bagi bangsa Indonesia. Dalam frasa Indonesia Emas 2045 terdapat kata “Emas” yang dapat dimaknai sebagai kejayaan. Karena pada tahun 2045 Indonesia akan mengalami bonus demografi. Pada tahun 2045 dapat diprediksi bahwa jumlah penduduk mencapai 340 juta dengan 180 juta diantaranya termasuk usia produktif 15-24 tahun. [1] Bonus demografi sendiri merupakan sebuah tantangan sendiri bagi bangsa Indonesia karena hal tersebut bergantung dengan generasi muda saat ini. Karena bonus demografi seperti dua mata pisau, di satu sisi generasi muda dapat menjadi harapan bangsa dan di sisi lainnya generasi muda dapat menjadi malapetaka bangsa. Oleh karena itu, sumber daya manusia tentunya menjadi perhatian utama untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Dan terwujudnya sumber daya manusia yang berkualitas ti